Jumat, 02 Mei 2025

Mudahkan Bayar Pajak Kendaraan, Gerai Samsat Kabupaten Bekasi Hadir di Aeon Mall Deltamas

PEMERINTAHAN   May 28, 2024  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 17.518 Kali


id9764_Compress_20240528_201711_1968.jpg
Kepala Kantor P3DW Samsat Kabupaten Bekasi, Mochamad Fajar Ginanjar

CIKARANG UTARA - Samsat Kabupaten Bekasi kini telah hadir membuka layanan di Gerai Pelayanan Publik (GPP) di Aeon Mall Deltamas untuk mempermudah pelayanan pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahunan bagi masyarakat Kabupaten Bekasi.

Kepala Kantor P3DW Samsat Kabupaten Bekasi, Mochamad Fajar Ginanjar mengatakan, Samsat Kabupaten Bekasi berkomitmen teguh untuk terus meningkatkan pelayanan pembayaran pajak kendaraan bermotor. Salah satu upayanya yakni dengan memperbanyak loket pelayanan dengan mendirikan gerai Samsat di pusat-pusat keramaian.

"Diantaranya mendirikan Gerai Samsat di Aeon Mall Deltamas lantai F2, Gerai Samsat ini melayani pembayaran pajak kendaraan bermotor tahunan," katanya saat di temui di kantornya, pada Selasa (28/5/2023).

Fajar menyampaikan, dibukanya gerai Samsat di Aeon Mall merupakan salah satu upaya peningkatan pelayanan dalam memberikan kemudahan pembayaran pajak tahunan kendaraan bermotor sehingga warga sekitar Cikarang Pusat tidak perlu datang ke Kantor Samsat Kabupaten Bekasi (Samsat Induk) tapi cukup ke Aeon Mall Deltamas.

"Ya, kami juga sudah buka gerai di berbagai wilayah diantaranya, di Ruko Thamrin Tambun, Samsat Outlet Cibarusah, Kecamatan Setu serta Samsat Outlet Babelan untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat," terangnya.

Dirinya berharap keberadaan Gerai Samsat di Aeon Mall Deltamas ini menjadi solusi bagi pemerataan pelayanan yang terjangkau oleh seluruh wajib pajak, termasuk dalam upaya mengurangi kesulitan jarak tempuh warga yang terlalu jauh ke Kantor Samsat Kabupaten Bekasi. 

Dengan kemudahan pelayanan pajak kendaraan yang profesional, modern dan terpercaya ini akan memberi manfaat dalam menggali Pendapatan Asli Daerah (PAD).

"Ya, karena pajakmu adalah untuk membangun Jawa Barat khususnya Kabupaten Bekasi," tutupnya.

Seorang Warga Kabupaten Bekasi, Sodik (48) mengatakan, dengan adanya pelayanan Samsat di Aeon Mall Deltamas ini sangat membantu bagi masyarakat.

"Ya, tadi saya bayar pajak kendaraan mobil, tidak dibutuhkan waktu yang lama, cukup tunggu 5 menit langsung jadi, pelayanan juga sangat cepat dan ramah," tutupnya.

Reporter : Andre M Jafar

Editor      : Yus Ismail

 

 

Berita Lainnya

Kehadiran Peserta Tes PPPK Kabupaten Bekasi Capai 99 Persen
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Sekda Kabupaten Bekasi Tinjau Pelaksanaan Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 di Kantor BKN Pusat
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Peringati Hari Buruh 2025, Bupati Bekasi Luncurkan Aplikasi PECAK untuk Pencatatan Kontrak Kerja
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Kepala Kemenag Bekasi: Kesehatan Jadi Kunci Kemabruran Haji
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Lepas 435 Calon Haji Kloter Pertama Menuju Tanah Suci
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik

TERPOPULER BULAN INI

STATISTIK
STATISTIK PENGUNJUNG

Pengunjung hari ini : 7
Pengunjung Bulan ini : 150030
Total Pengunjung : 4102022