Rabu, 14 Mei 2025

Antisipasi Klaster Industri, Pemdes Sukabungah Semprotkan Desinfektan

COVID - 19   Jun 29, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.048 Kali


25IMG_20210629_175205.jpg


BOJONGMANGU - Pemerintahan Desa Sukabungah bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi melakukan kegiatan penyemprotan desinfektan untuk memutus penyebaran virus Covid-19, pada Selasa (29/06/2021).

Perwakilan BPBD Kabupaten Bekasi Aris Munandar mengatakan, berdasarkan permintaan masyarakat dan Ketua RT 01 RW 01 melalui Pemerintahan Desa Sukabungah melayangkan surat permohonan penyemprotan disinfektan, khususnya diwilayah yang terdapat sebaran Covid-19. 

"Tentunya BPBD selalu tanggap dan siap membantu masyarakat yang membutuhkan, apalagi untuk menanggulangi dampak dari penyebaran Covid-19 yang masih masif," kata Aris. 

Ditempat yang sama Ketua RT 01 Desa Sukabungah Acep Sunandar menegaskan, dirinya langsung menyampaikan usulan masyarakat kepada pemdes Sukabungah atas permintaan penyemprotan disinfektan, terkait munculnya kasus Covid-19 di wilayah Sukabungah. 

"Alhamdulillah keluhan masyarakat ditanggapi, surat langsung dilayangkan kepada BPBD, dan hari ini BPBD bergerak untuk melakukan penyemprotan di wilayah kami Sukabungah," tandasnya.

Sekdes Sukabungah Didin Hasanudin menjelaskan, masyarakat di desanya sudah memahami penyebaran Covid-19 yang sampai saat ini terus meningkat yang diduga berasal dari klaster karyawan atau industri. 

"Memang penyebaran Covid-19 dari klaster karyawan terus menyebar sampai ke warga kampung, maka jangan lengah sedikit pun, dengan tetap mengikuti prokes," kata dia.

Reporter : Soni Suganda

Editor.     : Yus Ismail

Berita Lainnya

Kemenag, PCNU dan Polres Metro Bekasi, Kolaborasi Wujudkan Program 1 Juta Vaksin
COVID - 19   Apr 22, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puskesmas Babelan 1 Genjot Vaksinasi Booster Selama Ramadan
COVID - 19   Apr 21, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Tarumajaya Sasar Penerima BLT yang Belum Mengikuti Vaksinasi
COVID - 19   Apr 18, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Koramil 11/Pebayuran Kawal Percepatan Vaksinasi di Bulan Ramadan
COVID - 19   Apr 13, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Meski Ramadan, Puskesmas Sriamur Layani Setiap Hari Vaksinasi Covid-19
COVID - 19   Apr 11, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik