Selasa, 13 Januari 2026

Capaian dan Penghargaan Pemkab Bekasi di Bidang Pembangunan Manusia Tahun 2025

EKONOMI   Jan 12, 2026  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 129 Kali


id12675_WhatsApp Image 2026-01-12 at 15.54.00.jpeg
Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda Kabupaten Bekasi, Fadly Marissatrio

CIKARANG PUSAT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi menorehkan sejumlah capaian positif di bidang pembangunan manusia sepanjang tahun 2025.

Berbagai indikator strategis seperti penurunan stunting, pengendalian kemiskinan, hingga keberhasilan meraih penghargaan Kabupaten Kota Sehat menjadi bukti penguatan kolaborasi lintas sektor yang dikawal oleh Bappeda Kabupaten Bekasi.

Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda Kabupaten Bekasi, Fadly Marissatrio, menyampaikan bahwa Bappeda berperan sebagai koordinator dalam berbagai program nasional lintas sektor yang menyentuh langsung kualitas hidup masyarakat, seperti stunting, kemiskinan, dan Kabupaten Kota Sehat.

“Bappeda memang bukan pelaksana teknis, tetapi kami mengoordinasikan perencanaan, pelaksanaan, hingga pelaporan program-program lintas sektor tersebut,” ujar Fadly saat diwawancarai di Kantor Bappeda, Kompleks Pemkab Cikarang Pusat, Senin (12/01/2025).

Di bidang penanganan stunting, Kabupaten Bekasi mencatatkan prestasi sebagai peringkat keempat terbaik se-Jawa Barat dalam kinerja konvergensi stunting. Capaian ini dinilai oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat berdasarkan pelaksanaan delapan aksi konvergensi yang mengacu pada regulasi dan ketepatan sasaran.

“Prevalensi stunting di Kabupaten Bekasi turun dari 23,2 persen pada 2023 menjadi 18,2 persen di 2024. Artinya ada penurunan sekitar 5 persen, dan ini merupakan kerja kolektif semua pihak,” jelasnya.

Selain itu, ketepatan waktu pelaporan kepada pemerintah provinsi dan Kementerian Dalam Negeri juga menjadi faktor penilaian penting dalam capaian tersebut. Pelaporan dilakukan secara rutin setiap bulan dan triwulanan.

Tak hanya stunting, Kabupaten Bekasi juga memperoleh penghargaan kinerja baik dalam penurunan angka kemiskinan dari Tabloid Tempo. Angka kemiskinan daerah tercatat turun dari 4,8 persen pada 2024 menjadi 4,3 persen pada 2025.

“Penurunan 0,5 persen ini cukup signifikan dan menunjukkan program-program pengentasan kemiskinan berjalan efektif,” ungkap Fadly.

Capaian lainnya adalah diraihnya Penghargaan Swasti Saba Padapa Kabupaten Kota Sehat, yang diterima pada November 2025. Penghargaan ini diraih setelah Kabupaten Bekasi berhasil memenuhi syarat Open Defecation Free (ODF) 100 persen dan lolos penilaian sembilan tatanan Kabupaten Kota Sehat.

"Ini hasil komitmen bersama sejak 2023 untuk meningkatkan taraf kesehatan masyarakat Kabupaten Bekasi," pungkasnya.

Reporter : Fajar CQA

Editor : Fuad Fauzi

Berita Lainnya

Capaian dan Penghargaan Pemkab Bekasi di Bidang Pembangunan Manusia Tahun 2025
EKONOMI   Jan 12, 2026   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Sekda Endin Samsudin: 7.000 Perusahaan di Bekasi Jadi Peluang Besar Bagi Koperasi
EKONOMI   Jan 7, 2026   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Kampung Wisata Ciranggon Resmi Jadi Desa Wisata Pertama di Kabupaten Bekasi
EKONOMI   Dec 19, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Harga Cabai dan Bawang di Pasar Induk Cibitung Naik Jelang Natal dan Tahun Baru
EKONOMI   Dec 15, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Update Harga Bahan Pokok di Pasar Baru Cikarang Awal Desember 2025
EKONOMI   Dec 9, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik