Kamis, 01 Mei 2025

Dinas Pariwisata Verifikasi Destinasi Wisata Grand Splash Water Park Setu

COVID - 19   Jul 13, 2020  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 4.283 Kali


35IMG-20200713-WA0004.jpg


SETU - Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi terus bergerak melakukan verifikasi ke berbagai tempat wisata di wilayah setempat untuk mengecek standar protokol kesehatan dan memastikan lokasi tersebut aman untuk dikunjungi. 

Salah satu destinasi wisata yang dikunjungi adalah Grand Splash Water Park yang terletak di Jl. Grand Residence Boulevard No.1, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, pada Senin (13/7). 

Perwakilan Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi, Enjen Supriyadi mengatakan, kegiatan verifikasi yang telah berjalan sejak pekan lalu tersebut untuk mengecek dan melakukan sosialisasi kepada pihak pengelola tempat wisata agar mematuhi standar protokol kesehatan. Pihaknya juga meminta pengelola wisata agar menyediakan sarana yang telah ditetapkan oleh Dinas Kesehatan.

"Kami membagi sebanyak 4 tim untuk melakukan giat verifikasi terhadap tempat-tempat pariwisata yang berada di Kabupaten Bekasi dengan tujuan agar pihak pengelola tempat wisata mematuhi dan menjalankan standar protokol kesehatan yang telah ditetapkan," terangnya.

Kegiatan verifikasi ke lokasi wisata tersebut diampingi oleh perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi bersama unsur TNI. 

"Kami bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan Kodim untuk sama-sama melakukan tinjauan secara langsung, serta membagikan masker kepada pihak pengelola wisata" jelasnya

Emi Kuntari, perwakilan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, mengatakan, secara umum protokol kesehatan yang telah diterapkan di Grand Splash Water Park sudah sangat mendukung.

"Mulai dari penyediaan sarana hingga pelayanan yang dilakukan kepada pengunjung sesuai dengan instruksi standar protokol kesehatan. Terlebih para pegawai di tempat ini menurut keterangan pihak pengelola sudah melakukan rapid tes" ucapnya.

Pengelola Grand Splash Water Park, Handayani, menambahkan, pihaknya sudah menyiapkan sarana sesuai standar protokol kesehatan di tempat wisatanya seperti banner edukasi dan sosialisasi, pengaturan jarak pengunjung, penyediaan sarana untuk mencuci tangan, hingga bilik penyemprotan desinfektan kepada pengunjung.

"Kami dari pihak pengelola merasa sangat terbantu dengan adanya kegiatan verifikasi ini. Terlebih tentang standar protokol kesehatan yang telah kami upayakan dengan maksimal baik berupa sarana dan prasarana terhadap pengunjung," ujarnya. 

Reporter : Tedi
Editor      : Yus Ismail

Berita Lainnya

Kemenag, PCNU dan Polres Metro Bekasi, Kolaborasi Wujudkan Program 1 Juta Vaksin
COVID - 19   Apr 22, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puskesmas Babelan 1 Genjot Vaksinasi Booster Selama Ramadan
COVID - 19   Apr 21, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Muspika Tarumajaya Sasar Penerima BLT yang Belum Mengikuti Vaksinasi
COVID - 19   Apr 18, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Koramil 11/Pebayuran Kawal Percepatan Vaksinasi di Bulan Ramadan
COVID - 19   Apr 13, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Meski Ramadan, Puskesmas Sriamur Layani Setiap Hari Vaksinasi Covid-19
COVID - 19   Apr 11, 2022   Posted by: Newsroom Diskominfosantik

TERPOPULER BULAN INI

STATISTIK
STATISTIK PENGUNJUNG

Pengunjung hari ini : 7
Pengunjung Bulan ini : 150021
Total Pengunjung : 4102013