Jumat, 02 Mei 2025

Kereta Kencana Siap Sambut Bupati dan Wakil Bupati Bekasi Usai Pelantikan

PEMERINTAHAN   Feb 17, 2025  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 4.629 Kali


id11156_WhatsApp Image 2025-02-17 at 20.23.10.jpeg
PELANTIKAN : Pemerintah Kabupaten Bekasi tengah mempersiapkan prosesi penyambutan bagi Bupati dan Wakil Bupati Bekasi Masa Bhakti 2025-2030, Ade Kuswara Kunang dan dr. Asep Surya Atmaja. Acara ini akan berlangsung usai pelantikan kepala daerah serentak oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara pada 20 Februari 2025. foto : Endar Raziq

CIKARANG PUSAT – Pemerintah Kabupaten Bekasi tengah mempersiapkan prosesi penyambutan bagi Bupati dan Wakil Bupati Bekasi Masa Bhakti 2025-2030, Ade Kuswara Kunang dan dr. Asep Surya Atmaja. Acara ini akan berlangsung usai pelantikan kepala daerah serentak oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara pada 20 Februari 2025.

Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi, Jaoharul Alam, menyatakan bahwa rangkaian acara penyambutan telah dibahas secara matang dalam rapat pimpinan bersama seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi.

“Kami telah melakukan rapat final terkait persiapan pelantikan dan penyambutan Bupati dan Wakil Bupati. Pada Jumat lalu, tim kami juga telah berkoordinasi untuk memastikan pelaksanaan berjalan dengan lancar,” ujarnya, Senin (17/02/2025).

Prosesi penyambutan akan dimulai dari Patung Golok di kawasan perkantoran Pemda Bekasi, Deltamas, Cikarang Pusat. Lima kereta kencana telah disiapkan untuk mengantar Bupati beserta istri, orang tua Bupati, Wakil Bupati beserta istri, orang tua Wakil Bupati, serta Penjabat Bupati menuju Gedung DPRD Kabupaten Bekasi.

“Karena pelantikan berlangsung di Istana Negara, jadwal penyambutan menyesuaikan dengan kepulangan dari Jakarta. Rombongan akan disambut di Bundaran Golok, kemudian bersama-sama menuju Gedung DPRD dengan kereta kencana,” jelas Jaoharul Alam.

Sesampainya di Gedung DPRD, Bupati dan Wakil Bupati Bekasi akan disambut dengan tarian lengser dari Sanggar Budaya Mukti binaan Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Bekasi, serta tradisi palang pintu Betawi sebelum mengikuti Rapat Paripurna Istimewa.

“Setelah acara di DPRD, Bupati akan menuju Plaza Pemkab Bekasi untuk menyapa masyarakat. Kami juga telah menyiapkan pagelaran seni budaya sebagai hiburan bagi warga,” tambahnya.

Sebagai bentuk tasyakuran atas pelantikan, acara kriyaan ini juga akan menghadirkan hiburan dari Bekatul Band, pertunjukan barongsai, rampak pencak silat putri, social dance, dan tarian nusantara dari Inorga Kormi Kabupaten Bekasi. Selain itu, terdapat stand dari perangkat daerah serta UMKM kecamatan yang menyediakan makanan gratis bagi masyarakat.

“Selain stand perangkat daerah, kami juga menyediakan makanan gratis di stand UMKM. Jika waktu memungkinkan, Bupati akan menghadiri ramah tamah di Gedung Swatantra Wibawa Mukti, namun jika harus segera berangkat ke Magelang, acara akan dilanjutkan oleh Wakil Bupati,” pungkas Jaoharul Alam.

Reporter : Endar Raziq

Berita Lainnya

Kehadiran Peserta Tes PPPK Kabupaten Bekasi Capai 99 Persen
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Sekda Kabupaten Bekasi Tinjau Pelaksanaan Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 di Kantor BKN Pusat
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Peringati Hari Buruh 2025, Bupati Bekasi Luncurkan Aplikasi PECAK untuk Pencatatan Kontrak Kerja
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Kepala Kemenag Bekasi: Kesehatan Jadi Kunci Kemabruran Haji
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Pemkab Bekasi Lepas 435 Calon Haji Kloter Pertama Menuju Tanah Suci
PEMERINTAHAN   May 1, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik

TERPOPULER BULAN INI

STATISTIK
STATISTIK PENGUNJUNG

Pengunjung hari ini : 6
Pengunjung Bulan ini : 150029
Total Pengunjung : 4102021