Rabu, 24 April 2024

Kejari Kabupaten Bekasi Beri Penghargaan Mitra Terbaik untuk Diskominfosantik

HUKUM   Jul 26, 2021  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 1.480 Kali


37IMG_20210726_192146.jpg


CIKARANG PUSAT – Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi mengapresiasi kinerja Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Kabupaten Bekasi dalam ikut mendukung penyiapan teknologi informasi untuk kejaksaan yang selama ini difasilitasi dengan baik dan cepat.

Hal tersebut disampaikan Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi, Mahayu Dian Suryandari saat menyerahkan penghargaan "Mitra Kerja Terbaik" kepada Kepala Diskominfosantik Kabupaten Bekasi, Jaoharul Alam, di Kantor Kejari Kabupaten Bekasi, Senin (26/07/21

"Selama ini, support yang paling penting adalah IT support atau teknologi informasi dari Diskominfo  yang selama ini difasilitasi dengan baik dan cepat sesuai kebutuhan Kejari. Misalnya dalam penyelenggaraan sidang virtual, kemudian dalam memberikan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat sebagai bagian dari pembinaan pada masyarakat taat hukum," kata Mahayu.

Sejauh ini, kata Mahayu, sistem yang ada pada Diskominfo memiliki jangkauan luas. Sehingga koordinasi yang dilakukan, baik sosialisasi Bimaskum kepada seluruh masyarakat dan aparat kecamatan hingga desa bisa berjalan maksimal.

"Kita menyelenggarakan Jaksa Masuk Kampus misalnya, sebagai bagian dari kegiatan kejaksaan dan itu disupport dengan sistem yang ada pada Diskominfo. Begitupun pada pendampingan pencairan anggaran desa. Ini disupport dengan baik dengan daring dan kualitas IT yang memadai," jelasnya.

Ia berharap, di era pandemi Covid-19 ada banyak hal yang harus diadaptasi, terutama dalam membekali masyarakat dengan fasilitas teknologi yang lebih baik dan memadai.

"Peran Diskominfo untuk memfasilitasi itu sangat penting. Kita berharap Kabupaten Bekasi bisa menyediakan fasilitas jaringan yang memadai untuk masyarakat khususnya dalam penyelenggaraan pendidikan. Bagaimana agar diupayakan bisa  public wi-fi, sehingga jaringan dalam belajar tidak lagi membebani anak didik.

"Adaptasi pendidikan menjadi kebiasaan baru yang harus dilakukan masyarakat," kata dia.

Kepala Diskominfosantik Kabupaten Bekasi, Jaoharul Alam menyampaikan terimakasih atas penghargaan yang diberikan Kejari Kabupaten Bekasi dan kerjasama yang terjalin selama ini.

"Pada intinya kita saling mensupport dan saling memberikan pemahaman untuk peningkatan kinerja ke depan. Kominfo butuh banyak masukan, bahwa ke depan harus mengembangkan beberapa system sehingga bisa menjangkau masyarakat lebih luas dan pelayanan pada masyarakat bisa ditingkatkan," harapnya.

Reporter : Dani Moses/Andi Imanuddin

Editor.     : Tata Jaelani

 

Berita Lainnya

Di Hari Kemerdekaan RI ke-78, Sebanyak 1.268 Narapidana di Lapas Cikarang Mendapatkan Remisi
HUKUM   Aug 17, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Puluhan Senjata Tajam Dimusnahkan Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi
HUKUM   Jul 11, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Layanan e-Court Pengadilan Agama Cikarang Ringankan Beban Masyarakat Berperkara
HUKUM   Jun 12, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Polres Metro Bekasi Musnahkan Sebanyak 9.907 Botol Miras dan 23.598 Butir Obat Terlarang
HUKUM   Apr 14, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik