Sabtu, 20 April 2024

Dewan Provinsi Jabar Dorong OPM Minyak Goreng Digelar Lebih dari Sekali

SUARA DEWAN   Jan 11, 2022  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 916 Kali


id3982_IMG_20220111_193436.jpg
Foto : Antaranews

CIKARANG PUSAT – Pemerintah Provinsi Jawa Barat diminta agar Operasi Pasar Murah (OPM) minyak goreng di Kabupaten Bekasi digelar tak hanya sekali saja. Tetapi lebih dari sekali agar bisa menjangkau lebih banyak masyarakat Kabupaten Bekasi.

“Kabupaten Bekasi termasuk salah satu daerah dengan jumlah penduduk yang banyak, jadi bisa menjadi prioritas agar OPM minyak goreng bisa digelar lebih dari sekali,” ujar Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Faizal Hafan Farid pada Selasa (11/01).

Anggota Komisi II DPRD Provinsi Jabar itu juga akan segera berkoordinasi dengan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Provinsi Jawa Barat agar OPM minyak goreng diadakan lebih dari sekali. 

“Ya saya tentunya akan berkoordinasi dengan Disperindag agar OPM minyak goreng di Kabupaten Bekasi ini bisa digelar, jangan hanya sekali saja. Juga digelar di beberapa titik wilayah Kabupaten Bekasi,” katanya.

Apalagi, lanjut Faizal, jatah 7.200 liter minyak goreng untuk Kabupaten Bekasi dinilainya masih sangat sedikit jika dibanding dengan jumlah penduduk yang ada di Kabupaten Bekasi yang mencapai kurang lebih 3 juta penduduk.

“Jumlah 7.200 liter kalau per KK-nya hanya dijatah satu liter, berarti hanya 2 persen penduduk Kabupaten Bekasi yang bisa mengkonsumsi minyak goreng murah di OPM itu,” ujarnya.

Dia berharap, minimal 10 persen penduduk Kabupaten Bekasi bisa mengakses operasi pasar murah minyak goreng itu. Dengan begitu, OPM minyak goreng bisa diadakan di beberapa wilayah yang menjadi prioritas target digelarnya operasi pasar murah itu.

Reporter : Fuad Fauzi

Editor     : Yus Ismail

Berita Lainnya

DPRD Setujui Perubahan Status PDAM Tirta Bhagasasi Menjadi Perumda
SUARA DEWAN   Sep 12, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
BN Holik Ajak Kadin Kabupaten Bekasi Kolaborasi Buka Kesempatan Tenaga Kerja Lokal
SUARA DEWAN   Aug 31, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Serap Aspirasi Masyarakat, Anggota DPRD Hendra Cipta Dinata Gelar Reses Tahun 2023
SUARA DEWAN   Aug 27, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi Dorong Pelaku UMKM Tingkatkan Omzet Penjualan
SUARA DEWAN   Jul 27, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Komisi III DPRD Respon Positif Pembentukan URC Berani Jalan
SUARA DEWAN   Jul 8, 2023   Posted by: Newsroom Diskominfosantik