Sabtu, 01 November 2025

Atlet Menembak Kabupaten Bekasi, Lolos Seleknas Menuju Paralimpiade 2028

OLAH RAGA   Jun 1, 2025  -   Diposting Oleh : Newsroom Diskominfosantik  -  Dibaca : 704 Kali


id11676_IMG-20250531-WA0051.jpg
Muhammad Hilman, atlet menembak kebanggaan National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Bekasi, berhasil lolos Seleksi Nasional (Seleknas) tertutup di Lapangan Latihan Menembak NPC Indonesia, Delingan, Karanganyar, Jawa Tengah, pada 26-29 Mei 2025.

CIKARANG PUSAT – Muhammad Hilman, atlet menembak kebanggaan National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Kabupaten Bekasi, berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan lolos Seleksi Nasional (Seleknas) tertutup di Lapangan Latihan Menembak NPC Indonesia, Delingan, Karanganyar, Jawa Tengah, pada 26-29 Mei 2025.

Mewakili Jawa Barat, Hilman menunjukkan performa impresif dan berhasil meraih poin tertinggi pada Kategori SH1 R3 10m. Dalam seleksi ketat tersebut, Hilman berhasil mengungguli atlet dari Papua, Yuliana. 

"Muhammad Hilman lolos seleksi, mendapat peringkat pertama setelah mengalahkan Atlet asal Papua Yuliana," ujar Kepala Pelatih Menembak NPCI Kabupaten Bekasi, Ja'far Rafsanajani, Sabtu (31/5/2025).  

Ia menambahkan bahwa Hilman tampil maksimal didampingi langsung oleh anggota Bidang Prestasi NPCI Kabupaten Bekasi, Ade Faisal Fahrurozi.

Lebih lanjut, kata dia, Dari Jawa Barat, NPCI mengirimkan empat atlet, di mana tiga di antaranya berasal dari Kabupaten Bekasi yakni Muhammad Hilman, Viktor Septiadi, dan Rohani. Satu atlet lainnya adalah Juned dari NPCI Indramayu.

Seleknas ini diikuti oleh 19 atlet dan 18 pendamping dari 7 provinsi, dengan mempertandingkan 7 nomor, yaitu P1, P2, R1, R2, R3, R4, dan R5. Tujuan utama seleksi ini adalah untuk mencari calon atlet jangka panjang yang akan berlaga di multievent besar seperti Paralimpiade Los Angeles California 2028, serta event lainnya seperti ASEAN Para Games Thailand 2026 dan Asia Para Games Nagoya, Jepang 2026.

"Dari tiga, satu atlet kita lolos. Ini menjadi suatu kebanggaan dari Bekasi untuk Jawa Barat dan Indonesia, Muhammad Hilman menjadi atlet kebanggaan kita, Kabupaten Bekasi," ujarnya. 

Ia menambahkan keyakinannya terhadap Hilman, bisa lolos seleknas terlihat selama jalannya kulaifikasi. Adapun poin yang berhasil dikumpulkan pada kualifikasi, sebanyak 629,7 poin. Raihan itu menunjukan, bahwa Hilman di tiap laga pertandingan berhasil meraih poin tertinggi. 

"Sepanjang kualifikasi Hilman mencatat angka tertinggi, menjadikan saya yakin bahwa Hilman bakal menoreh angka tertinggi pada final sekalipun, karena pembawaan yang tenang dan fokus dalam menembak," terangnya.

Dirinya berharap, Muhammad Hilman dapat terus menorehkan prestasi terbaik bagi Indonesia di kancah internasional. "Semoga pada ASEAN Para Games Thailand 2026 Januari menoreh prestasi terbaik untuk Indonesia, dan Oktober nanti di Asia Para Games 2026, Jepang," ujarnya.

Reporter : Dani Ibrahim. 

 

Berita Lainnya

Car Free Day Ruang Sehat Warga Kabupaten Bekasi Hirup Udara Segar Tanpa Polusi
OLAH RAGA   Oct 12, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dari Egrang hingga Gobak Sodor, Pekan Olahraga Tradisional Kabupaten Bekasi Resmi Dibuka
OLAH RAGA   Oct 7, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Dua Sprinter dan Pelatih Atletik Kabupaten Bekasi Masuk Pelatnas SEA Games 2025
OLAH RAGA   Sep 30, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Hari Pertama Peparpeda 2025, Atlet NPCI Kabupaten Bekasi Sumbang 2 Emas dan 1 Perak
OLAH RAGA   Sep 30, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik
Naik Dua Peringkat, Kabupaten Bekasi Raih Posisi 6 Popda Jabar 2025
OLAH RAGA   Sep 30, 2025   Posted by: Newsroom Diskominfosantik

TERPOPULER BULAN INI

STATISTIK
STATISTIK PENGUNJUNG

Pengunjung hari ini : 7
Pengunjung Bulan ini : 438632
Total Pengunjung : 4103398